SELAMAT DATANG DI "Success Blog" SUKSES BERSAMA

Selasa, 23 Februari 2016

Perkembangan Remaja

       















    




      Hallo temen-temen, kali ini kita bahas tentang remaja. Apa itu remaja? Bagaimana perkembagan remaja? daripada penasaran kita langsung bahas saja yak...
           

         


















    



      Remaja adalah suatu masa ketika individu berkembang dari saat pertama kali ia menunjukkan tanda tanda seksual sekundernya sampai saat ia mencapai kematangan seksual. Pada masa ini ndividu mengalami perkembangan psikologis dan pola identifikasi dari kanak-kanak menjadi dewasa. Selain itu juga terjadi peralihan dari ketergantungan sosialekonomi yang penuh kepada keadaan yang relatif lebih mandiri.


A.      PERKEMBANGAN PSIKOLOGIS REMAJA
       Salah satu topik yang paling sering dipertanyakan pada masa remaja adalah masalah "Siapakah  Saya?”. Remaja selalu berubah dan ingin selalu mencoba, baik dalam peran sosial maupun  dalam perbuatan. Proses "mencoba peran" ini normal, tujuannya ingin menemukan jati-diri atau  identitasnya sendiri. Menurut Erickson masa remaja adalah masa terjadinya krisis identitas atau  pencarian identitas diri. Karakteristik remaja yang sedang berproses untuk mencari identitas diri  ini juga sering menimbulkan masalah pada diri remaja.

B.  KARAKTERISTIK REMAJA YANG DAPAT MENIMBULKAN BERBAGAI PERMASALAHAN PADA DIRI REMAJA (GUNARSA, 1989)
      1. Kecanggungan dalam pergaulan dan kekakuan dalam gerakan. 
      2. Ketidakstabilan emosi. 
      3. Adanya perasaan kosong akibat perombakan pandangan dan petunjuk hidup.
      4. Adanya sikap menentang dan menantang orang tua. 
      5. Pertentangan di dalam dirinya sering menjadi pangkal penyebab pertentangan-pertentangan         dengan orang tua. 
      6. Kegelisahan karena banyak hal diinginkan tetapi remaja tidak sanggup memenuhi semuanya.
      7. Senang bereksperimentasi.
      8. Senang bereksplorasi. 
      9. Mempunyai banyak fantasi, khayalan.
      10. Kecenderungan membentuk kelompok dan kecenderungan kegiatan berkelompok.

C.   PERKEMBANGAN PERAN SOSIAL 
      1. Pada masa remaja lingkungan sosial adalah teman sebaya. 
      2. Mencapai hubungan yang lebih matang dengan teman sebaya. 
      3. Mencapai perilaku yang bertanggung jawab. 
      4. Mengembangkan kemampuan intelektual untuk hidup sebagai warga negara. 
      5. Mencapai kemandirian emosional dari orang tua dan orang dewasa lainnya.\



















   



  Ada beberapa teori tentang perkembangan peran sosial remaja, yaitu :

     1. Perkembangan sosial pada masa remaja lebih melibatkan kelompok teman sebaya dibanding        orang tua (Conger, 1991; Papalia & Olds, 2001).
     2. Dibanding pada masa kanak-kanak, remaja lebih banyak melakukan kegiatan di luar rumah          seperti kegiatan sekolah, ekstra kurikuler dan bermain dengan teman (Conger, 1991; Papalia &   Olds, 2001). 
     3. Kelompok teman sebaya diakui dapat mempengaruhi pertimbangan dan keputusan seorang          remaja tentang perilakunya (Beyth-Marom, et al., 1993; Conger, 1991; Deaux, et al, 1993;            Papalia & Olds, 2001).
     4. Conger (1991) dan Papalia & Olds (2001) mengemukakan bahwa kelompok teman sebaya            merupakan sumber referensi utama bagi remaja dalam hal persepsi dan sikap yang berkaitan        dengan gaya hidup. Bagi remaja, teman-teman menjadi sumber informasi misalnya mengenai      bagaimana cara berpakaian yang menarik, musik atau film apa yang bagus, dan sebagainya.
     Dengan demikian, pada masa remaja peran kelompok teman sebaya adalah besar.    

D. PERKEMBANGAN MORAL & RELIGI 
    1. Perkembangan mencapai tahap moralitas postconventional (Kohlberg).
    2. Remaja mulai membuat penilaian tersendiri dalam menghadapi masalah-masalah populer yang     berkenaan dengan lingkungan mereka, misalnya: politik, kemanusiaan, perang & keadaan sosial   (Turiel, 1978).
    3. Tidak lagi menerima hasil pemikiran yang kaku, sederhana, dan absolut yang diberikan pada       mereka selama ini tanpa bantahan. 
    4. Mulai mempertanyakan keabsahan pemikiran yang ada dan mempertimbangan lebih banyak         alternatif lainnya.   
















E. PERKEMBANGAN EMOSI 
    1. Terjadi peningkatan emosi yang disebabkan oleh : penyesuaian pada lingkungan baru, harapan     sosial untuk berperilaku lebih matang, aspirasi yang tidak realistis, penyesuaian dengan lawan     jenis, masalah sekolah – pekerjaan, hubungan keluarga yang tidak harmonis. 
    2. Pada masa ini mood (suasana hati) bisa berubah dengan sangat cepat. 
    3. Remaja rata-rata memerlukan hanya 45 menit untuk berubah dari mood "senang luar biasa" ke     "sedih luar biasa", sementara orang dewasa memerlukan beberapa jam untuk hal yang sama         (Csikszentmihalyi & Larson, 1984).



0 komentar:

Posting Komentar

NGE GAME BENTAR??? bolehlah yaaa :v

 
Mini Rage Face Happy Smiley